Resep Getas (Kemplang Ketan) Anti Gagal by Muchliyanty Asril
Waktu kecil suka beli ini. Tau nya namanya ini "Kue Gula". Sekarang baru tau kalo namanya Getas. Alhamdulillah buat nya gak susah (anti gagal)
Bahan-bahan
- 250 gr Tepung Ketan
- 100 gr Tepung Beras
- 300 gr Kelapa Parut
- 200 ml santan kental
- 1/2 sdt garam
Bahan lapisan gula :
- 150 gr gula pasir
- 70 ml air
- 1/4 sdt garam
Langkah
- Campurkan tepung ketan, tepung beras, garam, kelapa parut dan tuangkan santan secara perlahan kemudian aduk adonan dengan tangan sampai adonan tidak lengket dan bisa dibentuk
- Bentuk adonan, jangan terlalu tebal (takut bagian dalamnya gak mateng)
- Goreng adonan getas di minyak panas dengan api sedang
- Buat lapisan gula. Masak gula,air dan garam. Aduk terus sampai larutan mengental dan berbuih. Campurkan getas goreng tadi
- Ke larutan gula. Aduk terus sampai gula mengeras. Matikan kompor. Gunakan api kecil ya supaya lapisan gula putih bersih.
Sumbër: Muchliyanty Asril @ cookpad
Posting Komentar untuk "Resep Getas (Kemplang Ketan) Anti Gagal by Muchliyanty Asril"