Cheesy Snow Ball
Cheesy Snow Ball
Bahan:
- 300gr butter (me; royal palmia)
- 400gr terigu protein sedang
- 100gr maizena
- 40gr susu bubuk full cream
- 3 butir kuning telur
- 120gr gula halus
- 80gr keju cheddar parut
Taburan:
- Gula halus + gula donat
Cara membuat:
- Mixer telur, butter dan gula sekitar 2 menit, kemudian masukkan keju parut, aduk rata
- Masukkan campuran tepung terigu, susu dan maizena, aduk hingga rata
- Bentuk bulat, lalu susun diloyang yg dioles margarin dan dialasi baking paper kemudian panggang kurleb 25 menit disuhu 130'C (versi oven saya)
- Panas2 gulingkan di bahan taburan agar gula menempel sempurna.
- Setelah uap panas hilang masukkan ke toples.
Selamat mencoba.
Sumber: @gohana_navra
Posting Komentar untuk "Cheesy Snow Ball"